Soal Tematik Kelas 3 Revisi 2018 Tema 4 dan Kunci Jawaban
Daftar Isi
Halaman ini berisi soal tematik kurikulum 2013 kelas 3 sd semester 1 tema 4 kewajiban dan hakku edisi revisi 2018 dilengkapi dengan kunci Jawaban. Soal-soal ini akan admin bagikan guna memperlancar proses belajar mengajar di sekolah anda. soal dalam bentuk pilihan ganda dan essay sesuai dengan revisi terbaru 2018. Soal ulangan yang admin bagikan ini dapat dijadikan referensi untuk latihan PTS/UTS, ulangan Harian UAS/PAS dan PR siswa.
Soal Ulangan pembelajaran 1 subtema 1 kewajiban dan hakku dirumah
A. Pilihan Ganda
Ayo memilih Jawaban yang tepat
1. Berikut yang termasuk kalimat saran adalah ….
a. Kamu selalu menghormati orang tuamu
b. Kapan kamu menghormati orang tuamu
c. Mengapa kamu harus menghormati orang tuamu
d. Hormatilah kedua
orang tuamu.
2. Siska mempunyai dua bungkus cokelat. Adik siska juga
menyukai cokelat tersebut. Saran yang dapat diberikan oleh siska adalah…
a. Bagilah cokelat
dengan adikmu siska
b. Sembunyikanlah cokelat dari adikmu
c. jangan memberikan cokelat kepada adik
d. Mintalah ibu membelikan cokelat untuk adik
3. Bilangan 965 dapat dinyatakan sebagai jumlah bilangan…
a. 520 dan 435 b.
526 dan 439 c. 533 dan 532 d. 542 dan 543
4. Sebuah lagu memiliki pola irama 2/4, artinya setiap
birama pada lagu tersebut terdiri atas…
a. 1 ketukan b. 2
ketukan c. 3 ketukan d. 4 ketukan
Penggalan lagu tersebut memiliki pola irama
a. 2/4 b.
¾ c. 4/4 d. 6/8
B. ISIAN
Ayo, mengisi dengan
jawaban yang tepat !
1. Bacalah
percakapan berikut !
Dita : “Aku mempunyai teman baru di kelas. Teman baruku
sangat baik.
Tiara : Pasti menyenangkan mempunyai teman baru. Kamu
sebaiknya bersikap baik kepada teman barumu. Bantulah teman barumu jika
mengalami kesulitan
Dita : Ya tiara aku akan bersikap baik kepada teman baruku
Tiara memberikan …. Agar dita bersikap baik kepada teman
barunya.
2. Bacalah percakapan berikut !
Kiki : Ibuku merawatku saat aku sakit. Ibuku sangat
menyanyangiku
Lina : Kiki, ibumu telah menyayangimu jadi ibumu juga
Kata tepat untuk melengkapi kalimat saran tersebut adalah…
3. 830 = q + 700
Bilangan tepat untuk mengganti q adalah …
4. Sebuah lagu memiliki pola irama 4/4. Artinya, setiap
birama lagu tersebut terdiri atas …
ketukan
5. Perhatikan penggalan lagu “cicak di dinding berikut.
Lagu tersebut memiliki pola irama
….
SOAL Ulangan pembelajaran
2 subtema 1 kewajiban dan hakku dirumah
A. Pilihan Ganda
1. Hari itu dito akan bermain sepak bola di sekolah. Seharusnya dito
mengenakan
a. Pakaian tidur b.
Pakaian Pesta c. Pakaian olahraga d.
Pakaian sehari-hari
2. Anya dan keluarga bertamasya ke pegunungan. Saat di pegunungan
mereka mengenakan celana panjang dan jaket. Dengan demikian, pakaian memiliki
manfaat untuk melindungi tubuh dari …
a. Panas matahari b.
gigitan serangga c.
air hujan d. udara dingin
3. Ibu memberikan kelinci
untuk siwi. Saran untuk siwi adalah…
a. Sebaiknya siwi merawat
kelinci dengan baik
b. sebaiknya siwi membiarkan kelinci pemberian ibu
c. sebaiknya siwi menjual kelinci pemberian ibu
d. sebaiknya siwi membuang kelinci pemberian ibu
4. Dila melihat sampah berserakan di halaman rumah. Dila tidak nyaman
dengan halaman rumah yang kotor. Masukan yang tepat untuk dila adalah…
a. Sebaiknya dila membiarkan sampah berserakan di halaman rumah
b. sebaiknya dila membakar sampah yang berserakan
c. sebaiknya dila membersihkan
halaman rumah dari sampah
d. sebaiknya dila meminta ibu membersihkan halaman rumah
5. Tubuh yang lelah dapat
segar kembali setelah …
a. beristirahat b. makan c. berlari d. belajar
B. Isian
1. Tina mengenakan pakaian dengan hati-hati. Tina telah menjalankan ……
terkait pakaian.
2. Setelah dicuci, Pakaian di … dengan ….
3. Bacalah percakapan berikut!
Tina : Kak aku diberi hadiah oleh mega
Kak reta : Bagus sekali hadiah itu. Sebaiknya kamu mengucapkan …. Kepada
mega
Kata tepat untuk melengkapi kalimat saran tersebut adalah …
4. Doni tidak sengaja menumpahkan minuman reza. Sebaiknya doni
meminta… kepada reza.
5. Tidur siang dapat menghilangkan
…. Tubuh
C. Uraian
1. Rania selesai berolahraga, pakaian olahraga rania kotor. Apa yang
sebaiknya dilakukan rania?
2. Sebutkan kewajiban terhadap pakaian.
3. Sani memiliki tanaman bunga dihalaman rumah. Semua tanaman bunga
terlihat indah. Apa saran yang dapat kamu berikan untuk sani?
4. Roki gagal memenangkan perlombaan bulu tangkis. Apa masukan yang
dapat kamu berikan untuk roki.
5. Sebutkan manfaat istiraha.
SOAL Ulangan harian pembelajaran
3 subtema 1 kewajiban dan hakku dirumah
A. Pilihan Ganda
Bacaan berikut untuk menjawab soal nomor 1 dan 2
Setelah makan malam, dea tidak mencuci tanganya. Tangan dea kotor.
Tangan dea terasa gatal. Kemudian Dea segera mencuci tangannya menggunakan
sabun.
1. Permasalahan pada bacaan tersebut adalah …
a. Dea tidak mencuci tangan
setelah makan
b. Dea malas menggosok gigi
c. dea sakit perut
d. dea sakit gigi
2. Berikut kalimat penyelesaian masalah sesuai bacaan adalah…
a. Dea menggosok gigi b. Dea meminum obat
c. Dea membereskan meja makan
d.
Dea mencuci tangan menggunakan sabun
3. 1400 + …. = 7400
Bilangan tepat untuk mengisi titik-titik adalah …
a. 7000 b. 6000 C.
5000 d. 4000
4. …. + …. = 5.500
Bilangan tepat untuk mengisi titik-titik yaitu …
a. 4000, 500 b.
5000, 300 c. 5000, 500 d. 5000, 600
5. Perhatikan penggalan lagu “kasih ibu” berikut.
Lagu kasih ibu memiliki pola irama …
a. 2/4 b. ¾ c. 4/4 d. 6/8
B. Isian
1. Hari ini Reni melakukan banyak
kegiatan. Tubuh reni terasa lemas karena kurang minum air putih. Reni
Memperbanyak … air putih agar tubuhnya segar kembali.
2. Rina melihat buku-buku di meja
belajarnya berantakan. Rina …… buku-buku di meja belajarnya pada rak buku.
Bilangan-bilangan berikut untuk
menjawab soal nomor 3 dan 4.
2000 4.800 4.000 2.500
3. Pasangan bilangan yang hasil
penjumlahannya 4.500 yaitu…. Dan …
4. Pasangan bilangan yang hasil
penjumlahan 8.800 yaitu …. Dan …
5. Perhatikan penggalan lagu “sayang
semuanya” berikut. Lagu sayang semuanya memiliki pola irama 2/4.
Syair lagu Li dinyanyikan selama ….
C. Uraian
1. Riko ingin memiliki tubuh sehat.
Apa yang dilakukan riko ?
2. Fani meminjam pensil milik
kakaknya, Fani tidak sengaja mematahkan pensil milik kakaknya, apa yang
dilakukan fani?
3. Tulisan tiga pasangan bilangan
hasil penjumlahannya 7.900
4. Tentukan dua bilangan yang
jumlahnya bilangan berikut.
a. 7.700 b. 9000
5. Perhatikan penggalan lagu kasih
ibu berikut. Lagu kasih ibu memiliki pola irama 2/4
Tulislah syair lagu yang
dinyanyikan selama setengah ketukan.
Soal Ulangan harian
pembelajaran 4 subtema 1 kewajiban dan hakku dirumah
A. Pilihan Ganda
1. Ali
melihat sampah berserakan di kelas. Ali merasa tidak nyaman saat dikelas.
Kalimat penyelesaian masalah berdasarkan permasalahan tersebut adalah…
a. Ali
pura-pura tidak melihat ada sampah berserakan
b. Ali
meminta teman untuk membersihkan sampah
c. Ali membersihkan sampah yang berserakan
d. Ali
membiarkan sampah berserakan
2. Dodi
menghilangkan pensil milik dita. Kalimat penyelesaian masalah berdasarkan
permasalahan tersebut adalah …
a. Dodi
pura-pura tidak ingat telah menghilangkan pensil dita
b. Dodi mengganti pensil dita dengan pensil
baru
c. Dodi tidak
memberi tahu dita jika pensilnya hilang
d. Dodi diam
saja tidak memberi tahu dita
3. Berikut
hak terkait makanan adalah …
a. Memilih makanan sehat dan bersih b. Menghabiskan makanan yang
sudah diambil
c. Makan
makanan yang sudah disediakan d.
berdoa sebelumdan sesudah makan
4. Berikut
yang termasuk manfaat istirahat adalah …
a. Membuat
tubuh lelah b. Menyegarkan tubuh
c.
melemaskan tubuh d. mudah
mengantuk
5. Tindakan yang
dilakukan saat tubuh merasa lelah adalah …
a. mandi b. jalan-jalan c. beristirahat d.
berolahraga
B. ISIAN
1. Sebelum
menyentuh makanan, hilda …… tangan terlebih dahulu. Tangan yang kotor akan
menimbulkan penyakit.
2. Toni kesulitan
menentukan pasangan bilangan yang hasil penjumlahannya diketahui. Toni meminta ……
Kak sinta untuk mengajarinya.
3. Deni
bersyukur atas semua makanan yang ada. Deni telah melaksanakan ……. Terkait makanan
4. Mendapat
makanan bersih dan sehat termasuk….. terkait makanan
5. Tidur
yang baik adalah tidur dengan waktu yang cukup dan ….
C. URAIAN
1. Tubuh Dina terasa lemas. Dina belum makan pagi saat
di rumah. Buatlah kalimat penyelesaian masalah berdasarkan masalah tersebut
2. Ban
sepeda rido kempis. Rido ingin memompa ban sepedanya. Namu rido tidak dapat
memompa ban sepeda. Apa yang dilakukan rido?
3. Apa saja
kewajiban terkait makanan?
4. Setiap
pagi dina selalu makan pagi sebelum ke sekolah. Dina mengambil makanan
secukupnya. Dina juga menghabiskan makanan yang telah diambil. Bagaimana
pendapatmu tentang prilaku Dina?
5. Apa yang
kalian rasakan saat kalian kurang tidur ?
SOAL Ulangan pembelajaran
5 subtema 1 kewajiban dan hakku dirumah
A. PILIHAN GANDA
1. Deni akan bersepeda kerumah rio. Saran tepat untuk dani adalah …
a. Hati-hatilah saat kamu
bersepeda agar kamu tidak jatuh
b. bersepedalah dengan cepat
c. bersepedalah dengan tidak memperhatikan rambu lalu lintas
d. Bersepedalah diluar jalur sebelah kanan
2. Bersyukurlah atas segala yang kamu miliki. Maksud kalimat saran
tersebut adalah …
a. Mengeluh atas segala yang dimiliki
b. Menerima segala yang dimiliki
tanpa mengeluh
c. Menginginkan sesuatu yang dimiliki orang lain
d. menggerutu atas segala yang dimiliki
3. Berikut yang termasuk hak terkait tempat tinggal adalah ….
a. menjaga kebersihan tempat tinggal
b. Mendapatkan tempat tinggal
c. menjaga keamanan tempat tinggal
d. menjaga kebersihan tempat tinggal
4. Penjumlahan berikut yang hasilnya 5.400 adalah …
a. 1000 + 3400 b.
1200 + 3200 c. 2000 + 3200 d. 2200 + 3200
5. Berikut penjumlahan tepat dengan hasil 7000 adalah ….
a. 4800 + 2200 b. 2400+4400 c. 3500 + 4000 d. 3400 + 3300
B.ISIAN
1. Sisi melihat ibu memasak didapur, sebaiknya sisi ….. ibu
2. Dio berjalan dijalan raya, Sebaiknya dio berjalan di …. Jalan
3. Kurnia dan keluarga tinggal di desa. Setiap malam kurnia selalu
mengunci pintu dan jendela rumah. Kurnia telah melaksanakan kewajiban menjaga …….
Tempat tinggal.
4. 4700 + …. = 8700
5. perhatikan bilangan bilangan berikut : 7000 6000 3300
Pasangan bilangan yang jumlahnya 9300 adalah …. Dan …..
C. URAIAN
1. Ibu sangat menyayangi Amel. Tulislah dua kalimat saran untuk amel.
2. Sebaiknya Denis tidak membawa uang saku terlalu banyak ke sekolah.
Tulislah Maksud kalimat saran tersebut.
3. Tulislah hakmu terkait tempat tinggal.
4. Warga Desa akan bergotong royong membangun kandang sapi dari bambu.
Warga desa membutuhkan bambu sebanyak 600 batang. Warga desa telah mempunyai
beberapa batang bambu. Namun, bambu yang ada ternyata kurang. Tulislah kemungkinan
bambu yang dimiliki warga desa. Tulislah juga kemungkinan banyak tambahan bambu
yang diperlukan warga desa.
5. Tulislah dua pasang bilangan yang jika dijumlahkan hasilnya 9.400
SOal Ulangan harian
pembelajaran 6 subtema 1 kewajiban dan hakku dirumah
A. PILIHAN GANDA
1. Eka asyik bermain bola bersama dio. Saat bermain, eka melihat ibu
membawa banyak barang belanjaan. Ibu kesulitan membawa barang belanjaan.
Kalimat masukan tepat untuk Eka adalah …
a. Sebaiknya eka tetap bermain bola bersama dio
b. Sebaiknya eka membantu ibu
membawa barang belanjaan
c. Sebaiknya eka membiarkan ibu membawa barang belanjaan
d. Sebaiknya eka berdiam diri saja pura-pura tidak tahu
2. Kakak melihat adik mengambil buku di rak. Saat mengambil buku, ada
beberapa buku jatuh. Adik kesulitan merapikan buku-buku yang jatuh. Kalimat
masukan tepat untuk kakak adalah…
a. Sebaiknya kakak memarahi adik
b. Sebaiknya kakak membiarkan adik
c. Sebaiknya kakak meninggalkan adik
d. Sebaiknya kakak membantu adik
3. Berikut kewajiban anak sebagai anggota keluarga di rumah adalah …
a. membantu pekerjaan orangtua b. memperoleh kasih sayang
c. memperoleh rasa nyaman d.
memperoleh perlindungan
4. Tio tidak sengaja merusakkan mainan adik. Sebaiknya Tio …
a. Menyembunyikan mainan adik lalu diam saja
b. Membuang mainan adik lalu ditinggal pergi
c. Mengakui kesalahan, lalu
meminta maaf
d. Meninggalkan adik lalu bermain
5. Perhatikan bilangan-bilangan berikut : A 379 B
329 C 369 D 319
Pasangan bilangan yang jumlahnya 748 ditunjukkan huruf ….
a. A dan C b. B dan D c. C dan D d. D dan A
B. ISIAN
1. Kakak melihat nita kesulitan mengerjakan tugas. Sebaiknya kakak …. Nita
2. Bacalah kalimat masukan berikut :
Kakak melihat adik menggambar. Saat menggambar, adik kesulitan membuat
gambar ayam. Sebaiknya kakak mengajari adik cara menggambar ayam.
Maksud kalimat masukan tersebut adalah sebaiknya kakak ….. adik cara
menggambar ayam
3. Talita dan keluarga akan pergi berlibur. Talita memberikan
pendapatnya tentang tempat tujuan berlibur. Talita telah mendapatkan …. Sebagai
anak.
4. Perhatikan bilangan-bilangan
berikut : A 125 B 265 C 168
Pasangan bilangan yan jumlahnya 433 ditunjukan huruf …. Dan …..
5. …… + 2500 = 6000
Bilangan tepat untuk mengisi titik-titik adalah ….
C. URAIAN
1. Apa saja Hak anak sebagai
anggota keluarga di rumah? Tulislah tiga jawabanmu
2. Rian dan keluarga bersantai di teras rumah. Saat bersantai ayah
memberikan nasihat kepada rian dan adik. Apa yang sebaiknya dilakukan rian dan
adik ? tuliskan pendapatmu
3. Tentukan lima pasang bilangan yang jika dijumlahkan hasilnya 9.000
FILE LENGKAP KISI KISI dan SOAL BISA menghubungi WA SAYA 085273216532. Di bawah ini link download soal dalam format ms word
- Soal k13 kelas 3 revisi 2018 tema 4 Subtema 1 pembelajaran 1-6 - SIMPAN FILE
- Soal k13 kelas 3 revisi 2018 tema 4 Subtema 2 pembelajaran 1-6 - SIMPAN FILE
- Soal k13 kelas 3 revisi 2018 tema 4 Subtema 3 pembelajaran 1-6 - SIMPAN FILE
- Soal k13 kelas 3 revisi 2018 tema 4 Subtema 4 pembelajaran 1-6 - SIMPAN FILE
Semoga soal-soal kelas 3 tematik revisi 2018 ini bisa menjadi bahan guru untuk membuat latihan soal PTS, PAS, UAS dan ujian sekolah sebagai persiapan tahun pelajaran 2019/2020 mendatang.