Kapan Pemberkasan Usul NIP P3k Tahap 1? Ini Penjelasannya

Pemberkasan dilakukan untuk usulan NIP PPPK bagi Guru honorer yang lulus seleksi tahap 1. Selain itu ada beberapa syarat dan dokumen yang harus dipersiapkan dalam pemberkasan. Informasi lebih lanjut silahkan baca postingan ini hingga akhir. Salam Literasi.

Nah, Sambil menunggu pengumuman resminya dari BKN dan BKD Setempat, informasi berikut ini mungkin bisa jadi referensi berkas apa saja yang perlu disiapkan.

Dikutip dari Pengumuman Bupati MUBA, berikut delapan dokumen pemberkasan usul penetapan nomor induk pppk yang disiapkan.

Peserta yang namanya tercantum dalam lampiran pengumuman ini wajib menyampaikan kelengkapan dokumen dengan ketentuan :

Dokumen Usulan NIP PPPK

I. Seluruh Dokumen di scan dengan format PDF kecuali pas photo dengan format JPG (size setiap file 200 s.d 500 kb), dikirim melalui email ............ sebagai berikut :

1. Asli Surat Lamaran ditulis dengan tinta hitam, huruf kapital dan ditandatangani sendiri diatas materai 6000, tanggal dan bulan ditulis setelah pengumuman, sesuai dengan format yang telah ditentukan panitia seleksi, ditujukan kepada Bupati Musi Banyuasin (contoh format Scan QR Code);

2. Pasphoto terbaru pakaian formal, baju kemeja putih polos, yang berjilbab pakai jilbab hitam dan berlatar belakang merah;

3. Asli Ijazah dan Transkip Nilai yang digunakan sebagai dasar melamar Jabatan;

4. Asli Daftar Riwayat Hidup (DRH) yang telah ditandatangani oleh yang bersangkutan dan bermaterai 6000,- (contoh format Scan QR Code)',

5. Asli Surat Pernyataan 5 (lima) poin yang sudah ditandatangani dan bermaterai 6000,- yang berisikan tentang : (contoh format Scan QR Code);

1) Tidak pernah dipidana dengan pidana penjara berdasarkan putusan pengadilan yang sudah mempunyai kekuatan hukum tetap karena melakukan tindakan pidana dengan pidana penjara 2 (dua) tahun atau lebih;

2) Tidak pernah diberhentikan dengan hormat tidak atas permintaan sendiri atau tidak dengan hormat sebagai CPNS atau PNS, PPPK, Prajurit Tentara Nasional Indonesia, anggota Kepolisian Negara Republik Indonesia, atau diberhentikan tidak dengan hormat sebagai pegawai swasta atau pegawai lainnya antara lain pegawai Badan Usaha Milik Negara dan pegawai Badan Usaha Milik Daerah;

3) Tidak berkedudukan sebagai CPNS, PNS, PPPK, Prajurit Tentara Nasional Indonesia, anggota Kepolisian Negara Republik Indonesia;

4) Tidak menjadi anggota atau pengurus partai politik atau terlibat politik praktis; dan

5) Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia atau negara lain yang ditentukan oleh Instansi Pemerintah.

6. Asli Surat Keterangan Catatan Kepolisian yang diterbitkan oleh Kepolisian Negara Republik Indonesia yang masih berlaku;

7. Asli Surat Keterangan Sehat Jasmani dan Rohani dari Dokter yang berstatus PNS atau dokter yang bekerja pada unit pelayanan kesehatan Pemerintah;

8. Asli Surat Keterangan tidak mengkonsumsi/menggunakan narkotika, psikotropika, precursor, dan zat adiktif lainnya yang ditandatangani oleh dokter dari unit Pelayanan Kesehatan Pemerintah atau dari Pejabat yang berwenang pada badan/lembaga yang diberikan kewenangan untuk pengujian zat narkotika dimaksud;

9. Semua dokumen digabung dalam 1 (satu) folder dan diberi namajabatan (contoh erik_Guru Kelas).

Jadwal pemberkasan P3k

gambar Kapan Pemberkasan Usul NIP P3k Tahap 1

Banyak pertanyaan , kapan pemberkasan P3K Tahap 1? Apakah menunggu semua rangkaian proses seleksi PPPK Guru 2021 selesai?

Menurut keterangan Plt. Kepala BKN, Bima Haria Wibisana, pemberkasan PPPK Guru tahap 1 tidak menunggu seluruh proses seleksi PPK Guru 2021.

Itu artinya, peserta yang dinyatakan lulus atau lolos seleksi Tahap 1 akan segera melakukan pemberkasan.

"Jadi tidak menunggu tahapan sampai selesai. Yang lulus tahap pertama ini nanti akan kami tetapkan Nomor Induk PPPK," kata Bima Haria Wibisana, dikutip dari channel Youtube Kemendikbud RI pada Jumat 8 Oktober 2021 dalam pengumuman PPPK Guru tahap 1.

Saat ini, belum ada informasi mengenai kapan pemberkasan P3K Guru tahap 1 2021, termasuk syarat dokumen dan langkah-langkahnya.

Proses pemberkasan PPPK Guru tahap 1 tahun 2021 harus menunggu arahan lebih lanjut dari instansi terkait, baik itu BKN atau BKD

Informasi PPPK Terbaru

👉 CEK FORMASI KOSONG PERSIAPAN SELEKSI PPPK TAHAP 2 (LIHAT DISINI)

👉 DOWNLOAD DAFTAR NILAI HASIL SELEKSI PPPK TAHAP 1 (LIHAT DISINI)

👉 BERGABUNG DENGAN GRUP PPPK GURU DI TELEGRAM (GABUNG GRUP DISINI)

👉 LATIHAN SOAL-SOAL TES KOMPETENSI PPPK GURU TAHAP 2 (MULAI LATIHAN)

👉 Dokumen yang disiapkan guru yang Lolos Seleksi PPPK Guru Tahap 1 (BACA DISINI)

👉 Besaran gaji guru honorer yang Lolos Seleksi PPPK Guru Tahap 1 (BACA DISINI)

👉 Link cek informasi kelulusan PPPK Guru Tahap 1 Tahun 2021, (SIMPAN FILE)

👉 UNDUH NILAI PASSING GRADE KepmenPAN RB 1169 Tahun 2021, (SIMPAN FILE)

👉 UNDUH FILE PDF KepmenPAN RB 1169 Tahun 2021, (SIMPAN FILE)

👉 Penjelasan Passing grade kategori 1 2 dan 3, (Baca disini)

Terima kasih telah berkunjung dan membaca informasi di blog guru-id.com, Semoga bermanfaat dan memberikan tambahan wawasan. salam edukasi.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel