Cara membersihkan file Sampah di laptop Agar Kinerja Laptop Tidak Lemot

Guru-id-com - Teman-teman pasti pernah merasakan kinerja laptopnya menurun. berdasarkan pengalaman pribadi, kinerja laptop kita akan menjadi semakin lambat ketika terlalu banyak file-file yang menumpuk di dalam local disk sementara kapasitas RAM Laptop kita tidak memadai. Nah kalau sudah demikian, yang terjadi pada laptop kita adalah lemot, bahkan kalau dia sudah tidak sanggup lagi beroperasi maka biasanya akan mati sendiri atau blue screen (Kesalahan sistem).

Hal ini tentunya akan merugikan kita, terutama bagi rekan-rekan yang sedang banyak pekerjaan tapi laptopnya lemot,

Nah, di postingan ini ada sedkit tips yang akan guru-id bagikan apabila rekan-rekan ingin agar kinerja laptop nya tetap stabil.

Yang harus dilakukan rekan-rekan hanyalah menghapus secara berkala file sampah yang ada di Laptop kalian.

Bagaimana caranya ? Yuk ikuti langkah-langkah dibawah ini.

1. Pada keyboard laptop teman-teman, tekan tombol Windows, Tahan kemudian tekan tombol huruf R.

gambar tombol Windows + R

2. Pada jendela RUN, di kolom Open, Ketikkan "%temp%" Tanpa tanda petik. Kemudian klik OK.

cara hapus file sampah di laptop

3. Berikutnya di local disk akan ada banyak file sampah yang muncul.

4. Silahkan hapus semua file yang ada di dalamnya, cara klik salah satu file kemudian tekan tombol "CTRL" Tahan, Kemudian tekan huruf A

5. Klik kanan file, kemudian pilih delete.

6. Kita akan menghapus file sampah secara permanen yang ada di recycle bin

7. Caranya cari recycle BIN, buka kemudian tekan tombol "CTRL" Tahan, Kemudian tekan huruf A, kemudian pilih delete

8. Folder recycle BIN biasanya bisa ditemukan di layar depan laptop anda.

UNDUH ANTI VIRUS AMPUH UNTUK LAPTOPMU

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel