Seleksi Penerimaan CPNS Tenaga Penyuluh Pertanian Tahun 2016

Jika pada posting sebelumnya admin bagikan informasi mengenai penerimaan CPNS bagi Guru Garis Depan kemdikbud Tahun 2016, maka pada posting kali ini akan admin bagikan informasi mengenai Seleksi "Penerimaan CPNS Tenaga Penyuluh Pertanian Tahun 2016" bagi tenaga harian lepas dan tenaga bantu penyuluh pertanian yang bersumber dari peraturan menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi birokrasi (Permenpan rb) nomor 8 tahun 2016 tentang "penetapan kebutuhan dan pelaksanaan seleksi bagi dokter, dokter gigi, bidan pegawai tidak tetap kementerian kesehatan, guru garis depan kementerian pendidikan dan kebudayaan, dan tenaga harian lepas tenaga bantu penyuluh pertanian kementerian pertanian menjadi calon aparatur sipil negara di lingkungan pemerintah daerah tahun 2016".

Nah untuk pelaksanaan Tes materi Seleksi CPNS tahun 2016 bagi Tenaga Penyuluh Pertanian Tahun 2016 menggunakan sistem CAT BKN. Hasil Seleksi Kompetensi Dasar ditetapkan oleh PANSELNAS dan selanjutnya disampaikan kepada Menteri Kesehatan untuk Dokter, Dokter Gigi, dan Bidan, Menteri Pendidikan dan Kebudayaan untuk Guru, serta Menteri Pertanian untuk Penyuluh Pertanian

gambar Seleksi Penerimaan CPNS Tenaga Penyuluh Pertanian Tahun 2016

Jika anda telah membaca Permenpan RB No 8 tahun 2016 disana disebutkan bahwa materi Seleksi kompetensi dasar Penerimaan Tenaga Harian Lepas Tenaga Bantu Penyuluh Pertanian Kementerian Pertanian Menjadi Calon Aparatur Sipil Negara (CPNS) atau Seleksi Penerimaan CPNS Tenaga Penyuluh Pertanian Kementerian Pertanian tahun 2016 seperti halnya materi CPNS lainnya meliputi:

a. Seleksi Wawasan Kebangsaan (SWK) untuk menilai penguasaan pengetahuan dan kemampuan mengimplementasikan nilai-nilai 4 Pilar Kebangsaan Indonesia yang meliputi:

1) Pancasila;
2) Undang-Undang Dasar 1945;
3) Bhineka Tunggal Ika; dan
4) Negara Kesatuan Republik Indonesia (sistem Tata Negara Indonesia, sejarah perjuangan bangsa, peranan Bangsa Indonesia dalam tatanan regional maupun global, dan kemampuan berbahasa Indonesia secara baik dan benar).

b. Seleksi Intelegensi Umum (SIU) dimaksudkan untuk menilai: 1) Kemampuan verbal yaitu kemampuan menyampaikan informasi secara lisan maupun tulis;
2) Kemampuan numerik yaitu kemampuan melakukan operasi perhitungan angka dan melihat hubungan diantara angka-angka;
3) Kemampuan berpikir logis yaitu kemampuan melakukan penalaran secara runtut dan sistematis; dan
4) Kemampuan berpikir analitis yaitu kemampuan mengurai suatu permasalahan secara sistematik.

c. Seleksi Karakteristik Pribadi (SKP) untuk menilai: 1) Integritas diri;
2) Semangat berprestasi;
3) Kreativitas dan inovasi;
4) Orientasi pada pelayanan;
5) Orientasi kepada orang lain;
6) Kemampuan beradaptasi;
7) Kemampuan mengendalikan diri;
8) Kemampuan bekerja mandiri dan tuntas;
9) Kemauan dan kemampuan belajar berkelanjutan;
10) Kemampuan bekerja sama dalam kelompok; dan
11) Kemampuan menggerakkan dan mengkoordinir orang lain.

Berdasarkan info menpanrb tentang Pengumuman, persyaratan administrasi, dan sistem pendaftaran Seleksi Penerimaan CPNS Tenaga Penyuluh Pertanian Kementerian Pertanian atau Seleksi Penerimaan Tenaga Harian Lepas Tenaga Bantu Penyuluh Pertanian Kementerian Pertanian Menjadi Calon Aparatur Sipil Negara (CPNS) tahun 2016 disebutkan bahwa

a. Kementerian Kesehatan, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, serta Kementerian Pertanian wajib mengumumkan pelaksanaan seleksi yang antara lain terdiri dari persyaratan pelamar, kualifikasi pendidikan, waktu, dan alamat pendaftaran, melalui portal resmi masing-masing instansi;

b. Persyaratan umum yang wajib dipenuhi oleh setiap pelamar adalah persyaratan umum sebagaimana dimaksud dalam Peraturan Pemerintah Nomor 98 Tahun 2000 tentang Pengadaan Pegawai Negeri Sipil sebagaimana telah dua kali diubah terakhir dengan Peraturan Pemerintah Nomor 78 tahun 2013;

c. Peserta yang dapat melakukan pendaftaran adalah peserta yang telah terdaftar dalam basis data (database) di Kementerian Kesehatan, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, serta Kementerian Pertanian;

d. Verifikasi persyaratan administrasi kelengkapan dokumen pelamar dilakukan oleh panitia seleksi Kementerian Kesehatan, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, serta Kementerian Pertanian bersama-sama dengan Pemerintah Daerah yang bersangkutan;

e. Pelamar dapat mengikuti seleksi apabila dinyatakan lulus seleksi administrasi oleh panitia seleksi sesuai dengan persyaratan yang ditentukan

Demikian tentang pelaksanaan Seleksi Penerimaan CPNS Tenaga Penyuluh Pertanian Kementerian Pertanian tahun 2016 sesuai permenpanRB No 8 tahun 2016 yang bisa di download disini.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel